-
Hemat waktu. Berbelanja online, kamu nggak perlu pergi ke pusat belanja. Cukup dengan mengakses internet menggunakan gadget atau smartphone kesayangan di rumah atau dimana saja, kamu bisa memperoleh barang yang diinginkan. Jadi, kamu nggak perlu repot mendatangi suatu pusat perbelanjaan. Secara nggak langsung, tentunya jadi lebih hemat waktu, hemat ongkos bukan? Nggak perlu bermacet-macet ria di jalanan ke toko untuk membeli barang. Cocok banget buat kamu yang mager.
-
Bisa membandingkan harga dan produk. Coba siapa di antara kamu yang pernah pergi jauh-jauh berbelanja ke suatu toko tapi ternyata barangnya nggak sesuai harapan atau barangnya habis? Rasanya pasti sebal bukan? Sudah capek datang jauh-jauh malah zonk. Nah, dengan belanja di online shopping kejadian seperti nggak akan terjadi. Berbelanja online, kamu cukup mengetikkan nama barang yang kamu mau dan bisa mendapatkannya dengan mudah. Hampir segala macam barang bisa kamu temukan di online shopping. Bahkan kini produk industri keuangan seperti kartu kredit, asuransi, hingga instrumen investasi seperti reksa dana juga bisa kamu ajukan secara online, lho. Selain itu, kamu bisa membandingkan produk yang sama dari berbagai online shop sehingga kamu bisa memilih mana yang lebih murah. Nggak perlu capek bolak-balik pergi dari satu toko ke toko lain.
- Lebih nyaman. Saya tuh paling malas kalau harus berbelanja ditoko offline dalam keadaan ramai. Meski harga produknya diskon, mikir-mikir dulu kalau untuk mendapatkannya harus berdesak-desakan, apalagi juga harus antri berlama-lama di kasir. Meski sebagian orang rela melakukannya demi mendapatkan barang yang diinginkannya, namun beberapa orang nggak mau melakukannya, termasuk saya. Berbeda halnya jika berbelanja online, tentunya lebih nyaman. Kamu bisa berbelanja kapan saja dan di mana saja. Bisa di rumah, kantor, atau saat dalam perjalanan. Setuju?
-
Banyak promo belanja. Yes, berlomba-lomba mengambil hati para konsumennya, beragam promo yang ditawarkan berbagai e-commerce membuat orang makin kepincut untuk belanja online. Mulai dari diskon belanja, poin belanja yang bisa ditukarkan dengan voucher belanja hingga gratis ongkir. Apalagi kalau pas harbolnas, banyak banget promo yang bikin harus kuat iman nggak buka dompet. Misalnya seperti promo harbolnas dari Blibli.com di mana kamu bisa mendapatkan barang dengan harga SYOK! Apalagi caranya juga gampang banget. Jadi, setiap kamu belanja minimal 100.000 (tidak berlaku kelipatan) dan ngelakuin beberapa aktifitas yang direkomendasi sama Blibli.com, kamu mendapatkan 1 token selama periode bulan Oktober sampai Desember. Tokennya itu bisa digunain buat main game capit di aplikasi Blibli.com. Kalau kamu main game capit, kamu bisa dapat barang-barang (random) dengan harga SYOK! dalam waktu selama 24 jam untuk menebus produk yang di dapat. Lebih serunya, selain tanggal 10 Oktober, nanti tanggal 11 November dan 12 Desember bisik-bisiknya juga bakal ada program SUPER SYOK! lagi. Pokoknya yang penting kumpulin token sebanyak-banyaknya dulu deh! Siapa tahu jadi salah satu yang beruntung dapat mobil dengan harga SYOK!
- Belanja online kini lebih aman. Kalau dulu mungkin sering banget kamu mendengar banyak kejadian kasus penipuan jual beli online. Tapi kini, meskipun masih ada tapi jumlahnya sudah jauh berkurang. Apalagi kini sudah banyak e-commerce atau situs belanja online yang menerapkan standar sistem keamanan yang tinggi. Tentunya ini membuat banyak orang makin percaya untuk belanja online. Untuk menghindari terjadinya penipuan, pilihlah situs belanja online yang terpercaya hingga pembayaran yang menurut kamu aman. Apalagi kalau kamu bayarnya pakai kredit card. So, tetap hati-hati ya guys!

Saya hanyalah seorang ibu rumah tangga biasa. Istri seorang ilustrator sekaligus ibu dari 3 orang anak luar biasa. Penyuka kopi yang suka membaca, kulineran, dan jalan-jalan. Blog ini merupakan catatan saya tentang berbagai hal. Semoga bisa bermanfaat dan selamat membaca!